Dibawah ini adalah Arti dan Contoh Kalimat Imperatif, Deklaratif dan Interogatif.
1. KALIMAT IMPERATIF
Sebagaimana berpedoman kepada Kamus besar Bahasa Indonesia (KBBI), kalimat imperatif ini adalah kalimat yang sifatnya/bersifat memerintah atau memberi perintah (komando), serta mempunyai hak dan wewenang untuk memberi perintah, dan bersifat mengharuskan. Dengan kata lain, kalimat imperatif adalah kalimat yang di dalamnya mengandung perintah. Kalimat ini berfungsi untuk meminta / melarang seseorang untuk melakukan sesuatu.
Contoh Kalimat Imperatif :
- Buka pintu rumah sebelum Bapak datang
- Buanglah sampah tersebut pada tempatnya
- Berikanlah dia sedikit kue
2. KALIMAT DEKLARATIF
Sedangkan untuk jenis kalimat deklaratif adalah, bermakna Pernyataan. Kata deklaratif ini sendiri berasal dari bahasa latin, yaitu 'declaratio'. Sedangkan pengertian kalimat deklaratif adalah kalimat berisi suatu pernyataan yang berfungsi untuk memberi informasi atau berita tentang sesuatu hal.
Baca juga:
Contoh Kalimat Deklaratif :
- Orang tua saya telah kembali dari Kantor
- Tadi siang ada kecelakaan mobil di depan rumah Ina
- Saya akan menjenguk kawan di Puskesmas
3. KALIMAT INTEROGATIF
Selanjutnya adalah kata Interogasi, kata interogasi (interogatif) dimaknai sebagai kalimat pertanyaan. Kalimat interogatif ini mengandung makna/pengertian sebagai kalimat yang di dalamnya mengandung pertanyaan. Fungsi kalimat interogasi ini untuk menanyakan suatu informasi kepada orang lain.
Kalimat interogatif dapat dibagi/dibedakan menjadi dua, yaitu :
1. kalimat interogatif yang membutuhkan jawaban Ya / Tidak
Contoh :
- Apakah kamu yang memberi uang itu?
- Apakah dia orang yang akan menjemputmu?
- Apakah ayahmu seorang tentara?
2. kalimat interogatif yang membutuhkan jawaban berupa informasi.
Contoh :
- Kenapa kamu tidak minta izin?
- Di mana kamu bertemu dia?
- Bagaimana cara untuk membuat lemari dinding?
Untuk melakukan komunikasi sehari-hari, kita memang membutuhkan kalimat-kalimat yang sesuai dengan situasi, kondisi dan tujuan berkomunikasi. Karena penggunaan kalimat secara tepat akan membantu keberhasilan seseorang dalam melakukan komunikasi.
demikian kiranya uraian singkat tentang Arti dan Contoh Kalimat Imperatif, Deklaratif dan Interogatif. Semoga bermanfaat.
Terima kasih telah mengunjungi blog kami dan jika ada waktu tolong di share ke teman-teman.
1. KALIMAT IMPERATIF
Sebagaimana berpedoman kepada Kamus besar Bahasa Indonesia (KBBI), kalimat imperatif ini adalah kalimat yang sifatnya/bersifat memerintah atau memberi perintah (komando), serta mempunyai hak dan wewenang untuk memberi perintah, dan bersifat mengharuskan. Dengan kata lain, kalimat imperatif adalah kalimat yang di dalamnya mengandung perintah. Kalimat ini berfungsi untuk meminta / melarang seseorang untuk melakukan sesuatu.
Contoh Kalimat Imperatif :
- Buka pintu rumah sebelum Bapak datang
- Buanglah sampah tersebut pada tempatnya
- Berikanlah dia sedikit kue
2. KALIMAT DEKLARATIF
Sedangkan untuk jenis kalimat deklaratif adalah, bermakna Pernyataan. Kata deklaratif ini sendiri berasal dari bahasa latin, yaitu 'declaratio'. Sedangkan pengertian kalimat deklaratif adalah kalimat berisi suatu pernyataan yang berfungsi untuk memberi informasi atau berita tentang sesuatu hal.
Baca juga:
Pengertian dan definisi Abang
Pengertian Fisika Sebagai Ilmu Dasar
Contoh Kalimat Deklaratif :
- Orang tua saya telah kembali dari Kantor
- Tadi siang ada kecelakaan mobil di depan rumah Ina
- Saya akan menjenguk kawan di Puskesmas
3. KALIMAT INTEROGATIF
Selanjutnya adalah kata Interogasi, kata interogasi (interogatif) dimaknai sebagai kalimat pertanyaan. Kalimat interogatif ini mengandung makna/pengertian sebagai kalimat yang di dalamnya mengandung pertanyaan. Fungsi kalimat interogasi ini untuk menanyakan suatu informasi kepada orang lain.
Kalimat interogatif dapat dibagi/dibedakan menjadi dua, yaitu :
1. kalimat interogatif yang membutuhkan jawaban Ya / Tidak
Contoh :
- Apakah kamu yang memberi uang itu?
- Apakah dia orang yang akan menjemputmu?
- Apakah ayahmu seorang tentara?
2. kalimat interogatif yang membutuhkan jawaban berupa informasi.
Contoh :
- Kenapa kamu tidak minta izin?
- Di mana kamu bertemu dia?
- Bagaimana cara untuk membuat lemari dinding?
Untuk melakukan komunikasi sehari-hari, kita memang membutuhkan kalimat-kalimat yang sesuai dengan situasi, kondisi dan tujuan berkomunikasi. Karena penggunaan kalimat secara tepat akan membantu keberhasilan seseorang dalam melakukan komunikasi.
demikian kiranya uraian singkat tentang Arti dan Contoh Kalimat Imperatif, Deklaratif dan Interogatif. Semoga bermanfaat.
Terima kasih telah mengunjungi blog kami dan jika ada waktu tolong di share ke teman-teman.
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapus